Lowongan Kerja Palsu

Akhir – akhir ini saya banyak banyak sekali menerima SMS, BBM serta pesan instan lainnya yang menginformaksikan adanya Lowongan Kerja di perusahaan besar.

Bahkan pernah beberapa kali pesan singkat yang menginformasikan Lowongan Kerja ini saya terima dari seorang yang saya kenal, setelah saya bertanya lebih detail ternyata pesan itu adalah terusan informasi Lowongan Kerja yang teman saya terima melalui SMS.

Jika ditelisik lebih lanjut, pesan singkat informasi Lowongan Kerja seperti ini tidak benar dan merupakan scam yang dibuat oleh orang tidak bertanggung jawab. Sebenarnya scam Lowongan Kerja seperti ini bukanlah hal yang baru, bahkan sejak November 2006 Eko Juniarto mendokumentasikan email – email lowongan kerja palsu melalui situs http://maxgain.wordpress.com namun dokumentasi ini berhenti sampai tahun 2011.

Memang merupakan tugas yang cukup berat jika ingin mendokumentasikan semua scam yang beredar, namun melalui tulisan ini saya coba sampaikan dua hal mendasar yang bisa anda gunakan untuk dengan mengetahui apakah informasi lowongan kerja yang anda terima asli atau palsu.

1. Alamat Email Pengiriman CV

Bagi saya cara paling mudah adalah melalui alamat email dimana pencari kerja diminta mengirimkan Curriculum Vitae. Jika alamat email tersebut adalah dari penyelenggara email gratisan langsung saya cap sebagai Lowongan Kerja palsu.

2. Alamat Website

Cara berikutnya adalah melalui referensi web yang dicantumkan oleh iklan Lowongan Kerja tersebut apabila merujuk ke sebuah layanan gratisan, maka anda patut curiga.

Dalam proeses recruitment salah satu hal penting yang harus di perhatikan adalah “Employment Branding”, terus terang hal ini tidak bisa dicapai jika menggunakan layanan gratisan baik email ataupun website. Jika anda adalah recruiter yang tidak dibekali oleh email corporate, saya sangat